Reading Time: < 1 minute(Last Updated On: 29 January 2009)

nilaitambah_sDalam memasarkan suatu produk, hal yang terpenting yang harus kita pahami sebelum kita memasarkan produk itu adalah kita harus mengetahui apa sich nilai tambah atau keunggulan dari produk tersebut.

Begitu sering saya bertemu dengan para sales maupun marketing yang jika ditanya “apa sich bedanya produk yang Anda pasarkan dengan yang lain?”. Banyak yang terdiam sejenak bahkan bingung mau menjawab apa.

Entahkah kurang akan product knowledge, atau mungkin juga ga ngerti bedanya. Sayang sekali jika hal ini ditanyakan oleh customer pontensial yang seharusnya mampu membeli produk tersebut.

Mulailah pikirkan dan pahami dengan benar, apa yang menjadi keunggulan dari produk yang ditawarkan. Kalau perlu tunjukkan contohnya. Semisal dalam memasarkan sebuah deterjen contohnya, bisa dilakukan dengan melakukan demo dengan membandingkan dengan produk lain. Tapi, mohon disamarkan terlebih dahulu produk lainnya.

Apalagi jaman sekarang ini, sangat ga etis kalo kita menjelek – jelekkan produk lain dalam memasarkan suatu produk. Dari pada sibuk mencari kelemahan produk lain, mari cari hal yang lebih positif dengan mencari keunggulan utama produk kita.

Baca Juga! :  Psikologi KARENA ...

Jadi pertanyaannya sebelum memasarkan ataupun menjual produk, bertanyalah “apa keunggulan produk saya dan apa bedanya dengan produk lainnya?”

The following two tabs change content below.

Adrian Luis

Corporate Trainer & Professional Coach at Adrian Luis Training Group
Seorang Corporate Trainer & Professional Coach yang telah banyak membantu perusahaan nasional dan UMKM serta organisasi non profit di Indonesia untuk meningkatkan kinerjanya. Buku Digital GRATIS buat kamu « DOWNLOAD DI SINI »
WhatsApp Us